Apa saja Fasilitas yang Diperlukan Tunanetra di Perpustakaan

Senin, 5 November 2018 16:16 WIB

Pengunjung mengambil gambar seorang wanita yang membaca buku di Perpustakaan Binhai Tianjin, 14 November 2017. Perpustakaan Cina berbentuk futuristik dilhiasi dengan rak-raknya yang bergelombang dari lantai ke langit-langit. AFP PHOTO / FRED DUFOUR

TEMPO.CO, Jakarta - Perpustakaan yang memiliki koleksi buku bertuliskan huruf Braille sebaiknya memiliki berbagai fasilitas yang diperlukan teman tunanetra. Pustakawati di perpustakaan tunanetra milik Yayasan Mitra Netra, Endah Triwahyuningsih mengatakan ada beberapa komponen yang harus tersedia di perpustakaan untuk tunanetra.

Baca: Komunitas Tunanetra Cinta Film Indonesia, Nonton Lalu Bedah Film

Tak cuma akses menuju ruang perpustakaan, diperlukan alat penunjang, seperti rak buku yang mudah dijangkau, ruang baca, akses katalog, dan koleksi buku-buku perpustakaan yang ramah difabel. "Bahan bacaan di perpustakaan juga semestinya bisa diakses oleh Tunanetra. Selain dalam bentuk Braille, bahan bacaan yang terakses bagi Tunanetra adalah buku dalam bentuk audio digital," ujar Endah saat dihubungi, Senin 29 Oktober 2018.

Lantaran menyediakan format bacaan dalam bentuk audio digital, perpustakaan untuk tunanetra juga harus memiliki pemutar audio digital. Salah satu jenis yang cukup banyak digunakan tunanetra adalah victor reader. Ini adalah pemutar audio sebesar buku dengan berat 500 gram. Pada permukaan victor reader, terdapat beberapa tombol seperti yang ada di pemutar cakram audio otomatis.

"Kami juga terbiasa membaca buku dari laptop," kata seorang tunanetra yang suka membaca novel, Juwita Maulida. Penggunaan komputer sebagai alat baca juga menjadi sarana yang wajib ada di perpustakaan tunanetra.

Baca juga: Cara Tunanetra Bermain Catur

Fasilitas lain yang diperlukan dalam perpustakaan untuk tunanetra adalah katalog dalam bentuk digital dengan pembaca layar. Tujuannya, tunanetra dapat mengakses secara mandiri jenis buku yang diperlukan. "Katalog digital harus diikuti dengan ketersediaan jenis buku yang lengkap. Mulai dari buku bacaan untuk pendidikan, hiburan, hobi, agama, kebijakan yang relevan tentang penyandang disabilitas, dan jenis buku lainnya," kata Endah.

Advertising
Advertising

Ketersediaan ruang penyimpanan buku juga diperlukan, khususnya untuk menyimpan buku-buku Braille. Sebab, buku Braille memerlukan ruang yang cukup besar dalam penyimpanannya. Buku Braille tidak bisa diletakkan secara bertumpuk atau berdempetan untuk mencegah hilangnya titik timbul pada buku tersebut.

Fasilitas terakhir yang tidak boleh ketinggalan, menurut Endah, adalah meja, kursi serta stop kontak portabel. Meja dan kursi digunakan tunanetra untuk membaca buku agar lebih nyaman. Bentuk meja sebaiknya cukup panjang dan lebar sebagai tempat meletakkan buku Braille sekaligus meletakkan laptop atau pembaca buku digital.

Stop kontak portabel dipakai jika sumber listrik untuk mengisi ulang daya baterai pada alat pembaca buku digital atau laptop terletak jauh dari meja dan kursi tempat tunanetra membaca. Dengan begitu, teman tunanetra karena tak perlu berpindah tempat untuk mendapatkan pasokan listrik untuk peranti digital mereka.

Artikel terkait:
Berinteraksi dengan Tunanetra, Perhatikan Tutur dan Sentuhan

Berita terkait

Memahami Pentingnya Kesetaraan Lewat Lomba Lari

1 hari lalu

Memahami Pentingnya Kesetaraan Lewat Lomba Lari

Plan Indonesia dan YPAC mengingatkan masyarakat soal isu kesetaraan melalui lomba lari bertajuk 'Run for Equality'.

Baca Selengkapnya

Lifecare Taxi Terbaru dari Bluebird untuk Layani Difabel dan Lansia, Pakai Toyota Voxy

4 hari lalu

Lifecare Taxi Terbaru dari Bluebird untuk Layani Difabel dan Lansia, Pakai Toyota Voxy

Bluebird meluncurkan layanan Lifecare Taxi untuk menunjang kebutuhan penyandang disabilitas dan lansia.

Baca Selengkapnya

Deretan 5 Perpustakaan Unik di Dunia, Surga Pecinta Buku

5 hari lalu

Deretan 5 Perpustakaan Unik di Dunia, Surga Pecinta Buku

Banyak perpustakaan konvensional unik di setiap negara yang menjadi tempat impian bagi para pecinta buku.

Baca Selengkapnya

Disney Ubah Layanan untuk Penyandang Disabilitas di Disneyland dan Walt Disney World

7 hari lalu

Disney Ubah Layanan untuk Penyandang Disabilitas di Disneyland dan Walt Disney World

Perubahan layanan itu mengundang reaksi dari penggemar Disney dan pengguna layanan sebelumnya

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Peresmian Perpustakaan Digital Dunia

8 hari lalu

Kilas Balik Peresmian Perpustakaan Digital Dunia

Tujuan lain dari dibentuknya perpustakaan digital dunia ini adalah membuat koleksi karya penting dari seluruh dunia secara digital.

Baca Selengkapnya

5 Prospek Kerja Jurusan Ilmu Perpustakaan, Ada Arsiparis hingga Spesialis Kontrol Data

11 hari lalu

5 Prospek Kerja Jurusan Ilmu Perpustakaan, Ada Arsiparis hingga Spesialis Kontrol Data

Berikut deretan prospek kerja jurusan Ilmu Perpustakaan, di antaranya pustakawan, arsiparis, kurator, hingga spesialis kontrol data.

Baca Selengkapnya

Transportasi Inklusif Bikin Penyandang Disabilitas Kini Bisa Mudik dengan Nyaman

22 hari lalu

Transportasi Inklusif Bikin Penyandang Disabilitas Kini Bisa Mudik dengan Nyaman

Kementerian Perhubungan dan BSI memfasilitasi penyandang disabilitas untuk mudik dengan nyaman.

Baca Selengkapnya

Kemensos Berikan Gelang Khusus Disabilitas

25 hari lalu

Kemensos Berikan Gelang Khusus Disabilitas

Penyandang disabilitas sering kali menghadapi risiko yang tinggi dalam kehidupan sehari-hari.

Baca Selengkapnya

Asal Mula Hari Peduli Autisme Sedunia, Memahami Orang-orang dengan Spektrum Autisme

26 hari lalu

Asal Mula Hari Peduli Autisme Sedunia, Memahami Orang-orang dengan Spektrum Autisme

Hari Peduli Autisme Sedunia diperingati setiap 2 April untuk meningkatkan kesadaran tentang Gangguan Spektrum Autisme (ASD)

Baca Selengkapnya

Perpustakaan Harvard Menghilangkan Kulit Manusia dari Buku Koleksinya

32 hari lalu

Perpustakaan Harvard Menghilangkan Kulit Manusia dari Buku Koleksinya

Seorang dokter Prancis "mengikat buku itu dengan kulit manusia yang diambil tanpa persetujuan dari jasad pasien wanita," menurut Perpustakan Harvard

Baca Selengkapnya