Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cara Tunanetra Bermain Catur

image-gnews
Edy Suryanto, pecatur tuna netra peraih tiga medali emas dan satu perunggu di ajang Asian Para Games 2018 seusai menerima bonus dari Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, 13 Oktober 2018. TEMPO/Ahmad Faiz
Edy Suryanto, pecatur tuna netra peraih tiga medali emas dan satu perunggu di ajang Asian Para Games 2018 seusai menerima bonus dari Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, 13 Oktober 2018. TEMPO/Ahmad Faiz
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Catur tidak hanya dimainkan oleh non-disabilitas. Strategi menjalankan bidak catur ini juga populer di kalangan Tunanetra. Pada perhelatan olahraga Asian Paragames 2018, dua atlet Tunanetra berhasil mempersembahkan dua medali emas dari cabang olahraga ini.

Baca: Kisah Debie Ariesta, Pecatur Indonesia di Asian Para Games 2018

Atlet catur Pujiono, 41 tahun, mengatakan cara bermain catur tunanetra dengan non-difabel sama saja. "Yang membedakan hanya papan catur dan bidaknya," ujar Pujiono saat dihubungi Tempo, Minggu 28 Oktober 2018. Pada papan catur Tunanetra, di bagian kotak putih dan kotak hitam tidak memiliki penampang yang sama rata.

Biasanya untuk kotak putih permukaannya lebih tinggi daripada kotak hitam. Permukaan yang tidak sama rata ini digunakan sebagai penanda posisi, pemain catur Tunanetra sedang berada di wilayah kotak putih atau kotak hitam.

Pada bagian tengah kotak-kotak dibuat lubang, gunanya sebagai tempat menancapkan gagang bidak catur agar tidak bergeser. "Di bawah bidak catur juga dibuat gagang seperti paku, yang berfungsi untuk menancapkan bidak pada lubang-lubang di permukaan papan catur," ujar Pujiono.

Selain permukaan papan yang tidak sama rata, bidak catur untuk Tunanetra juga diberi tanda. Misalnya, untuk bidak catur berwarna putih, di bagian paling atas bidak diberi paku payung, agar Tunanetra dapat membedakan mana yang putih dan mana yang hitam.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sementara itu, teknik permainan yang dilakukan hampir sama dengan orang melihat. Hanya saja, Tunanetra lebih banyak menggunakan daya ingat dalam bermain. "Tunanetra harus hapal teknik apa yang digunakan sejak pembukaan, pertengahan, dan akhir permainan," ujar seorang pelatih catur Tunanetra di Jakarta, Ignasius Herjanjam.

Baca juga:
Saat Menpora Menjadi Tukang Pijat Atlet Catur Asian Para Games

Menurut Ignas, agar lebih mudah mempelajari teknik bermain catur, Tunanetra harus menghapal delapan kotak vertikal dan delapan kotak horizontal. Delapan kotak vertikal diberi angka 1-8, sedangkan kotak horizontal ditandai dengan huruf A sampai H. "Dari permainan catur akan dihasilkan ratusan probabilitas perpaduan langkah pada kotak A1 sampai H8," ujar Ignas.

Bila Tunanetra sudah hapal letak kotak, akan lebih mudah bagi mereka mengenali posisi ke mana bidak catur harus dijalankan. "Catur adalah sebuah permainan yang dapat diperhitungkan dan semua langkahnya tercatat, sehingga bisa dipelajari," ujar Ignas.

Ignas yang juga seorang tunanetra mengatakan tidak ada perbedaan signifikan antara mengajarkan Tunanetra atau non-tunanetra bermain catur. Hanya sedikit perbedaan durasi saja, karena teman Tunanetra harus meraba bidak catur dan papan sebelum bermain.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Transportasi Inklusif Bikin Penyandang Disabilitas Kini Bisa Mudik dengan Nyaman

10 hari lalu

Yesi Purnomowati, 48 tahun, peserta Mudik Ramah Anak dan Disabilitas (MRAD) 2024 pada Minggu, 7 April 2024. Sumber: Suci Sekar | TEMPO
Transportasi Inklusif Bikin Penyandang Disabilitas Kini Bisa Mudik dengan Nyaman

Kementerian Perhubungan dan BSI memfasilitasi penyandang disabilitas untuk mudik dengan nyaman.


Kemensos Berikan Gelang Khusus Disabilitas

13 hari lalu

Kemensos Berikan Gelang Khusus Disabilitas

Penyandang disabilitas sering kali menghadapi risiko yang tinggi dalam kehidupan sehari-hari.


Asal Mula Hari Peduli Autisme Sedunia, Memahami Orang-orang dengan Spektrum Autisme

14 hari lalu

Seorang pengunjung melihat sejumlah lukisan karya penyandang autisme saat pameran karya seni Art for Autism di Atrium Grand City, Surabaya, Selasa (2/4). Pameran untuk memperingati Hari Autisme Sedunia  ini sebagai salah satu bentuk kepedulian terhadap penyandang autisme dan juga sebagai kampanye menolak diskriminasi terhadap penyandang autisme. TEMPO/Fully Syafi
Asal Mula Hari Peduli Autisme Sedunia, Memahami Orang-orang dengan Spektrum Autisme

Hari Peduli Autisme Sedunia diperingati setiap 2 April untuk meningkatkan kesadaran tentang Gangguan Spektrum Autisme (ASD)


Heru Budi Ajak Penyandang Disabilitas Ngabuburit Naik MRT

23 hari lalu

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono usai meninjau Instalasi Jaringan Distribusi Air PAM di Kelurahan Kebon Kosong di Jl. Kemayoran Gempol RW.04 Kel. Kebon Kosong, Selasa, 24 November 2023. Tempo/Mutia Yuantisya
Heru Budi Ajak Penyandang Disabilitas Ngabuburit Naik MRT

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Purnomo mengajak penyandang disabilitas ngabuburit naik Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta


BUMN Buka Rekrutmen Mulai Besok, Ada Tes Wawasan Kebangsaan di Awal

26 hari lalu

Ilustrasi lowongan pekerjaan. ANTARA/R. Rekotomo
BUMN Buka Rekrutmen Mulai Besok, Ada Tes Wawasan Kebangsaan di Awal

Rrekrutmen Bersama BUMN (RBB) dimulai Sabtu, 23 Maret 2024. BUMN menyediakan 688 lapangan pekerjaan dengan 1.830 posisi.


Al-Quran Braille, Solusi Penyandang Tunanetra di Yayasan Raudlatul Makfufin

28 hari lalu

Rumah produksi Al Quran Brailler di Kota Tangerang Selatan sudah membuat Al Quran untuk penyandang tunanetra di Indonesia sejak 2012. (TEMPO/Muhammad Iqbal)
Al-Quran Braille, Solusi Penyandang Tunanetra di Yayasan Raudlatul Makfufin

Pada bulan Ramadan ini pesanan Al-Quran braille di Yayasan Raudlatul Makfufin sudah mencapai 300 set.


5 Fakta tentang Garry Kasparov, Mantan Juara Dunia Catur Pengkritik Putin

41 hari lalu

Garry Kasparov. REUTERS/Stephane Mahe
5 Fakta tentang Garry Kasparov, Mantan Juara Dunia Catur Pengkritik Putin

Nama Garry Kasparov baru saja dimasukkan ke dalam daftar "Teroris dan Ekstremis" oleh badan pemantau keuangan Rusia, Rosfinmonitoring.


Rusia Masukkan Legenda Catur Garry Kasparov dalam Daftar Teroris dan Ekstremis

41 hari lalu

Garry Kasparov. (instagram/@garry_kasparov)
Rusia Masukkan Legenda Catur Garry Kasparov dalam Daftar Teroris dan Ekstremis

Garry Kasparov yang merupakan legenda catur dunia, masuk dalam daftar teroris dan ekstremis oleh Rusia. Rekening banknya bisa dibekukan.


Di Balik Prestasi Raditya Arief, Mahasiswa Tunanetra UI yang Lulus Cum Laude

42 hari lalu

Raditya Arief. Ui.ac.id
Di Balik Prestasi Raditya Arief, Mahasiswa Tunanetra UI yang Lulus Cum Laude

Raditya terlahir tunanetra. Bagaimana dia kemudian bisa masuk UI dan lulus cum laude?


Mudik Gratis, Kementerian BUMN Sediakan Transportasi bagi Penyandang Disabilitas

42 hari lalu

Warga mengikuti mudik gratis bertajuk Mudik Dinanti, Mudik Di Hati BUMN, di JICT II Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, Senin 17 April 2023. Total peserta program mudik gratis Pelindo Group 2023 mencapai 3.650 orang dengan menggunakan 73 unit bus yang di selenggarakan di beberapa kota seperti Jakarta, Medan, Surabaya, Makassar, dan Bulukumba. Tempo/Tony Hartawan
Mudik Gratis, Kementerian BUMN Sediakan Transportasi bagi Penyandang Disabilitas

Kementerian BUMN kembali gelar program mudik gratis bertema "Mudik Asyik Bersama BUMN 2024" jelang perayaan Ramadan 2024