Anies: Penyandang Disabilitas Harus Mendapat Ruang yang Cukup untuk Berkarya

Reporter

Tempo.co

Jumat, 25 Agustus 2023 05:09 WIB

Bakal calon presiden dari Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya atau KKIR, Anies Baswedan saat ditemui di kawasan TIM, Jakarta Pusat, Kamis, 24 Agustus 2023. TEMPO/M Julnis Firmansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Bakal calon presiden, Anies Baswedan mengatakan, negara harus memberikan ruang yang cukup bagi penyandang disabilitas untuk berkarya. "Kita perlu menyaksikan lebih banyak lagi karya mereka, karena perspektif yang digunakan penyandang disabilitas pasti berbeda, yang tidak dapat dimiliki mereka yang bukan penyandang disabilitas," kata Anies dalam forum Merajut Persatuan di Taman Ismail Marzuki, Kamis, 24 Agustus 2023.

Pernyataan Anies ini menjawab pertanyaan Muhammad Fauzi, dosen di Universitas Esa Unggul, Jakarta. Fauzi, penyandang disabilitas tuli, atau biasa disebut Teman Tuli, bertanya bagaimana ia dan kelompoknya dapat dianggap sebagai masyarakat budaya.

Anies: Teman Tuli Mengekspresikan Karya dari Semesta yang Menghidupinya

Anies mencontohkan, Fauzi, seorang Teman Tuli yang juga menggeluti bidang fotografi ini dapat memotret dalam perspektif yang tidak dimiliki masyarakat lain. "Fauzi ini doktor. Dia menciptakan fotografi orang tuli yang berbeda dengan orang yang biasa dilihat. Dia gunakan semesta yang menghidupinya," kata Anies.

Menurut Anies, Teman Tuli dan juga penyandang disabilitas talinnya dapat mengekspresikan pengalaman yang mereka miliki. "Teman Tuli itu mengekspresikan karya dari matanya yang bekerja lebih banyak (untuk menggantikan indera pendengarannya)," kata Anies.

Muhammad Fauzi, Teman Tuli Pertama yang Meraih Gelar Doktor di Indonesia

Dikutip dari lama esaunggul.ac.id, Muhammad Fauzi adalah Teman Tuli sejak berusia empat tahun ketika sakit dan mendapatkan vonis dokter pendengaraannya tidak dapat kembali normal. Sejak itu, selama 30 tahun hingga sekarang, ia hidup dalam kesunyian. Ia berkomunikasi menggunakan bahasa isyarat dan bahasa bibir.

Advertising
Advertising

Fauzi pada Juni lalu merampungkan studi doktoralnya di ISI Surakarta dan mengundang Anies sebagai salah satu pengujinya. Ia menjadi penyandang disabilitas tuli pertama di Indonesia yang meraih gelar doktor.

Muhammad Fauzi mengekspresikan kesunyiannya dalam karya fotografi menawan. Pada Januari 2020, Muhammad Fauzi meggelar pameran tunggal Seni Fotografi Asta. Kata asta yang berarti tangan untuk menggambarkan gaya berkomunikasinya yang menggunakan tangan sebagai bahasa isyarat.

Pilihan Editor: 4 Kota Wisata Ramah Disabilitas dengan Akses Terbaik di Dunia

Berita terkait

Anies Pastikan Tak Bakal Gabung Partai Usai Pilpres 2024

9 jam lalu

Anies Pastikan Tak Bakal Gabung Partai Usai Pilpres 2024

Mantan calon presiden Anies Baswedan, memastikan dirinya tidak akan bergabung dengan partai mana pun usai Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Anies Soal Peluang Maju di Pilgub Jakarta 2024: Saya Sedang Memikirkan Secara Serius

12 jam lalu

Anies Soal Peluang Maju di Pilgub Jakarta 2024: Saya Sedang Memikirkan Secara Serius

Anies menyebut, dirinya sedang mempertimbangkan secara serius dorongan untuk maju di Pilgub Jakarta.

Baca Selengkapnya

Respons Anies Soal Sudirman Said yang Bakal Maju di Pilgub Jakarta

17 jam lalu

Respons Anies Soal Sudirman Said yang Bakal Maju di Pilgub Jakarta

Anies mengaku belum ada komunikasi dengan Sudirman Said yang berencana maju dalam Pilgub Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Bahas UKT Mahal, Panja Komisi X DPR Bakal Undang Sejumlah Pihak Ini

18 jam lalu

Bahas UKT Mahal, Panja Komisi X DPR Bakal Undang Sejumlah Pihak Ini

Selasa besok, 21 Mei 2024, Panja Komisi X DPR bakal menggelar Raker dengan sejumlah pihak untuk membahas UKT mahal. Siapa saja yang diundang?

Baca Selengkapnya

Soal Kenaikan UKT, Anies Minta Panja DPR Bahas Problem Fundamental Pendidikan Tinggi

1 hari lalu

Soal Kenaikan UKT, Anies Minta Panja DPR Bahas Problem Fundamental Pendidikan Tinggi

Menurut Anies, pembahasan dalam Panja Pembiayaan Pendidikan seharusnya tidak berfokus pada persentase.

Baca Selengkapnya

Anies Soal Kisruh UKT Mahal: Negara Harus Alokasikan Anggaran Lebih Banyak

1 hari lalu

Anies Soal Kisruh UKT Mahal: Negara Harus Alokasikan Anggaran Lebih Banyak

Anies Baswedan turut menanggapi persoalan kenaikan UKT yang diprotes oleh mahasiswa karena dinilai tidak wajar.

Baca Selengkapnya

Bamsoet dan Maruarar Gagas Rekonsiliasi Nasional, Akan Pertemukan Anies, Prabowo dan Ganjar

1 hari lalu

Bamsoet dan Maruarar Gagas Rekonsiliasi Nasional, Akan Pertemukan Anies, Prabowo dan Ganjar

Ketua MPR Bambang Soesatyo alias Bamsoet menyebut akan membuat acara rekonsiliasi nasional untuk mempertemukan para calon presiden pada pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Disebut Dukung Ide Koalisi Gagasan untuk Bangun Bangsa

2 hari lalu

Anies Baswedan Disebut Dukung Ide Koalisi Gagasan untuk Bangun Bangsa

Co-Founder Paramadina Public Policy Institute, Wijayanto Samirin, menyebut Anies Baswedan menyetujui ide soal koalisi gagasan.

Baca Selengkapnya

PPDB 2024: Penjelasan Soal Jalur Zonasi, Jalur Prestasi, dan Jalur Afirmasi

5 hari lalu

PPDB 2024: Penjelasan Soal Jalur Zonasi, Jalur Prestasi, dan Jalur Afirmasi

PPDB 2024 dengan berbagai penerimaan seperti jalur zonasi, jalur prestasi, dan jalur afirmasi. Apa syarat masing-masing?

Baca Selengkapnya

Pilkada DKI, Deretan Nama-Nama Baru hingga Peluang Ridwan Kamil

5 hari lalu

Pilkada DKI, Deretan Nama-Nama Baru hingga Peluang Ridwan Kamil

Belakangan tersorot nama-nama baru, ada Dharma Pongrekun dan Haris Azhar

Baca Selengkapnya