Kronologi Rekrutmen Mitra Tuli Grab Indonesia yang Dianggap Diskriminatif

Kamis, 28 April 2022 09:01 WIB

Pengemudi ojek online atau Grab.

TEMPO.CO, Jakarta - Seorang Tuli menyatakan mendapat perlakuan diskriminatif saat mengikuti rekrutmen mitra Grab Indonesia, sebuah layanan transportasi daring. Difabel Tuli bernama Tonanda Putra ini menyampaikan bagaimana proses seleksi yang dia jalani pada Selasa, 26 April 2022 melalui akun media sosial bersama istrinya, Amanda Farliany.

Setelah keluhan ini viral, Grab Indonesia menyampaikan permohonan maaf secara terbuka dan mengakui ada perlakuan yang tidak pantas oleh petugas keamanan dalam proses rekrutmen. Perusahaan tersebut juga menginvestigasi pengaduan itu dan berjanji memperbaiki mekanisme penerimaan mitra Grab supaya lebih ramah penyandang disabilitas.

Amanda Farliany Faishal bersama suaminya saat membuat video surat terbuka untuk Grab Indonesia. Foto: IG Amanda Farliany.

Berikut kronologi rekrutmen mitra Grab Indonesia yang dialami oleh Tonanda Putra.

Mengikuti rekrutmen pada Selasa, 26 April 2022

Dalam video di media sosial, Tonanda Putra menyatakan mengikuti seleksi mitra Grab Indonesia di Cakung, Jakarta Timur. Dalam video tersebut, Amanda juga menjelaskan bahwa mereka adalah pasangan suami istri Tuli.

Advertising
Advertising

Sejak awal, Tonanda sudah menyampaikan kalau dia penyandang disabilitas Rungu atau Tuli. Namun petugas yang menerimanya tidak mengindahkan pernyataan tersebut.

Bentuk diskriminasi

Lantaran tidak menggubris keterangan Tonanda Putra kalau dia adalah difabel Tuli, maka petugas melakukan berbagai tes yang mendiskriminasi. Di antaranya, Tonanda harus membaca undangan wawancara dari Grab dengan suara keras dan jelas. Padahal bentuk komunikasi difabel Tuli tidak menggunakan bahasa berbasis suara melainkan bahasa isyarat berupa gerakan tangan.

Tonanda juga wajib mengikuti tes pendengaran dengan cara dipanggil namanya dari kejauhan disertai tepukan tangan. Amanda Farlany mengatakan, cara seperti itu menyinggung penyandang disabilitas Rungu.

Bagi difabel Tuli, yang dilakukan oleh petugas rekrutmen tersebut mencerminkan tindakan audisme atau merasa lebih superior, lebih tinggi, lebih baik ketimbang orang yang memiliki gangguan pendengaran. Secara tidak langsung, petugas tersebut telah menghina difabel Tuli.

Grab Indonesia minta maaf

Dalam sebuah pernyataan terbuka, Grab Indonesia menyampaikan permohonan maaf dan telah berkomunikasi dengan Tonanda Putra. "Menyatakan permohonan maaf sebesar-besarnya kepada beliau atas kejadian yang dialami," tulis pernyataan Grab yang dipublikasikan pada Rabu, 27 April 2022.

Hasil investigasi sementara, Grab menemukan terjadi kesalahan prosedural di lapangan. Grab Indonesia telah membebastugaskan petugas yang menghinda difabel Tuli tersebut.

Grab Indonesia juga menyatakan langsung menghubungi Tonanda Putra pada Selasa, 26 April 2022 untuk menyampaikan permohonan maaf dan ingin bertemu. Grab Indonesia berkoordinasi dengan Gerakan untuk Kesejahteraan Tunarungu Indonesia atau Gerkatin, terutama dalam memperbaiki sistem rekrutmen.

Baca juga:
Suaminya Diperlakukan Buruk oleh Grab, Kreator Konten Ini Bikin Surat Terbuka

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Berita terkait

Pemerintah Dorong Lembaga Keuangan Prioritaskan Kredit untuk Difabel

23 jam lalu

Pemerintah Dorong Lembaga Keuangan Prioritaskan Kredit untuk Difabel

Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian mendorong lembaga keuangan penyalur Kredit Usaha Rakyat (KUR) untuk memprioritaskan kalangan difabel.

Baca Selengkapnya

37 Penyandang Disabilitas Ikut Rekrutmen Bintara Polri Tahun Ini

1 hari lalu

37 Penyandang Disabilitas Ikut Rekrutmen Bintara Polri Tahun Ini

Jumlah penyandang disabilitas yang mendaftar rekrutmen Bintara Polri meningkat

Baca Selengkapnya

Lifecare Taxi Terbaru dari Bluebird untuk Layani Difabel dan Lansia, Pakai Toyota Voxy

8 hari lalu

Lifecare Taxi Terbaru dari Bluebird untuk Layani Difabel dan Lansia, Pakai Toyota Voxy

Bluebird meluncurkan layanan Lifecare Taxi untuk menunjang kebutuhan penyandang disabilitas dan lansia.

Baca Selengkapnya

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

8 hari lalu

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

Anggota Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Sigit Sosiantomo mengatakan penetapan tarif tiket pesawat harus memperhatikan daya beli masyarakat.

Baca Selengkapnya

Jadwal Lengkap Tes Rekrutmen Bersama BUMN 2024 dan Jenis Tesnya

8 hari lalu

Jadwal Lengkap Tes Rekrutmen Bersama BUMN 2024 dan Jenis Tesnya

Berikut ini jadwal lengkap tes Rekrutmen Bersama BUMN 2024, mulai dari trial test, tes online 1, tes online 2, hingga tes seleksi di BUMN.

Baca Selengkapnya

Tips Raih Nilai TOEFL 500 Agar Lulus Rekrutmen Kerja

9 hari lalu

Tips Raih Nilai TOEFL 500 Agar Lulus Rekrutmen Kerja

Skor TOEFL yang tinggi menjadi syarat dalam rekrutmen sejumlah perusahaan. Bagaimana tips untuk mencapainya?

Baca Selengkapnya

Disney Ubah Layanan untuk Penyandang Disabilitas di Disneyland dan Walt Disney World

10 hari lalu

Disney Ubah Layanan untuk Penyandang Disabilitas di Disneyland dan Walt Disney World

Perubahan layanan itu mengundang reaksi dari penggemar Disney dan pengguna layanan sebelumnya

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Presiden Jokowi Wanti-wanti Pola Baru TPPU, Gunung Ruang Erupsi Sejumlah Maskapai Batalkan Penerbangan

14 hari lalu

Terpopuler: Presiden Jokowi Wanti-wanti Pola Baru TPPU, Gunung Ruang Erupsi Sejumlah Maskapai Batalkan Penerbangan

Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengingatkan untuk waspada terhadap pola baru tindak pidana pencucian uang (TPPU) yang berbasis teknologi.

Baca Selengkapnya

KAI Buka Rekrutmen Program Management Trainee, Simak Formasi yang Ditawarkan

15 hari lalu

KAI Buka Rekrutmen Program Management Trainee, Simak Formasi yang Ditawarkan

PT Kereta Api Indonesia atau KAI (Persero) membuka rekrutmen untuk program Management Trainee Tahun 2024 mulai 17 April hingga 22 April 2024. Rekrutmen program Management Trainee KAI ini menawarkan berbagai formasi untuk lulusan S1.

Baca Selengkapnya

Inilah 4 Akar Masalah Papua Menurut LIPI

19 hari lalu

Inilah 4 Akar Masalah Papua Menurut LIPI

Ada empat akar masalah Papua, yakni sejarah dan status politik, diskriminiasi, kekerasan dan pelanggaran HAM berat, dan kegagalan pembangunan.

Baca Selengkapnya