Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Beasiswa Chevening Buka Pendaftaran untuk Pelamar Disabilitas

image-gnews
Ilustrasi beasiswa. Forbes.com
Ilustrasi beasiswa. Forbes.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Penyandang disabilitas yang ingin menempuh pendidikan master atau Strata 2 dapat mendaftar beasiswa Chevening dari pemerintah Inggris. Beasiswa ini terbuka hingga Selasa, 2 November 2021.

Network and Alumni Officer British Embassy, Raras Tulandaru mengatakan ada empat syarat untuk mendaftar beasiswa Chevening. "Warga negara Indonesia, memiliki ijazah S1, pengalaman kerja minimal dua tahun, dan belum pernah menerima beasiswa Chevening," kata Raras dalam Webinar "Bincang Beasiswa Chevening Bersama Kawan Difabel" yang dinisiasi Yayasan Pergerakan Difabel Indonesia untuk Kesetaraan atau Perdik pada Sabtu, 25 September 2021.

Selain empat syarat tersebut, calon penerima beasiswa Chevening harus melewati serangkaian tes. Menurut Raras, salah satu tes akan dilalui pendaftar adalah membuat esai tentang visi dan misi jangka pendek, menengah, dan jangka panjang setelah menempuh pendidikan di Inggris.

Penyandang disabilitas Netra yang pernah mendapatkan beasiswa Chevening, Mimi Mariani Lusli mengatakan peserta juga harus menjalani tes International English Language Testing System atau IELTS dan mendapatkan skor yang cukup. Skor IELTS ini digunakan untuk memenuhi salah satu persyaratan administrasif.

Mimi menyarankan pelamar beasiswa Chevening dengan disabilitas mengikuti program English Learning and Training Assistance atau ELTA yang diselenggarakan oleh The British Council. "Coba teman-teman berkorespondensi dan mencari informasi tentang ELTA yang diadakan oleh The British Council. Sebab sebelum saya melamar, disarankan untuk mengikuti pelatihan bahasa Inggris untuk IELTS," kata Mimi.

Dalam memperoleh skor IELTS, Mimi merasa kebutuhannya sebagai difabel Netra cukup terakomodasi dengan baik. Misalkan saat tes membaca dalam bahasa Inggris atau eeading, penyelenggara ujian menyediakan materi diktat ujian dengan huruf Braille. Dia juga memperoleh tambahan waktu karena cara membaca difabel Netra tidak secepat membaca dengan penglihatan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Mimi menceritakan pengalamannya menempuh pendidikan di Inggris. Salah satunya aksesibilitas yang sangat baik di berbagai universitas di Inggris. Dia juga menceritakan seluruh teman-temannya di kampus memiliki pengetahuan dan sikap yang baik kepada difabel.

Selain biaya pendidikan yang ditanggung, beasiswa Chevening juga memasukkan biaya hidup sehari-hari, tiket pergi pulang dari Indonesia ke Inggris dan sebaliknya, asuransi kesehatan, serta biaya hidup awal di Inggris sebagai pagu yang ditanggung. Bukan hanya menanggung biaya pendidikan dan kebutuhan hidup, penerima beasiswa Chevening juga dapat terkoneksi dengan para alumnus Chevening yang tersebar di 140 negara.

Soal pendamping untuk penyandang disabilitas, beasiswa Chevening memiliki aturan tersendiri tentang care giver ini. "Ketentuan soal pendamping harus melewati beberapa penilaian lagi. Nanti di sana baru bisa ditentukan mengenai pembiayaan bagi pendamping," kata Raras.

Jika kamu berminat, segera akses situs resmi beasiswa Chevening di www.chevening.org. "Masih ada waktu sebulan lebih untuk mempersiapkan diri," tutur Raras.

Baca juga:
Deretan Beasiswa Bergengsi untuk Kuliah di Luar Negeri

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Sepak Terjang Band Metal Kontroversial dari Inggris Cradle of Filth

13 jam lalu

Cradle of Filth. Instagram
Sepak Terjang Band Metal Kontroversial dari Inggris Cradle of Filth

Cradle of Filth tak hanya sebuah band metal, mereka simbol keberanian untuk mengekspresikan ketidaknyamanan, kegelapan, dan imajinasi lintas batas.


159 Tahun Cornell University, Lahirkan 62 Pemenang Nobel

20 jam lalu

Universitas Cornell. Foto : Cornell unversity
159 Tahun Cornell University, Lahirkan 62 Pemenang Nobel

Cornell University di Ithaca, New York, AS telah menghasilkan 62 pemenang nobel dari alumninya. Usia kampus ini 159 tahun.


Inggris akan Bangun Tugu Peringatan bagi Tentara Muslim Pahlawan Perang Dunia

23 jam lalu

Tugu Peringatan Angkatan Bersenjata terbesar di Arboretum. Thenma.org.uk
Inggris akan Bangun Tugu Peringatan bagi Tentara Muslim Pahlawan Perang Dunia

Inggris membangun tugu peringatan perang untuk jutaan tentara Muslim yang bertugas bersama pasukan Inggris dan Persemakmuran selama dua perang dunia


Memahami Pentingnya Kesetaraan Lewat Lomba Lari

1 hari lalu

Run for Equality 2024 di Jakarta pada 28 April 2024/Plan Indonesia
Memahami Pentingnya Kesetaraan Lewat Lomba Lari

Plan Indonesia dan YPAC mengingatkan masyarakat soal isu kesetaraan melalui lomba lari bertajuk 'Run for Equality'.


Irlandia Kewalahan Hadapi Naiknya Jumlah Imigran

1 hari lalu

Sejumlah imigran melintasi pagar pembatas saat memasuki area Channel Tunnel, terowongan kereta bawah laut yang menghubungkan antara Inggris dan Prancis di Calais, Prancis, 29 Juli 2015. Lebih dari 2.000 imigran ilegal melakukan aksi berbahaya dengan mencoba memasuki Inggris dari Perancis melalui Channel Tunnel. REUTERS/Pascal Rossignol
Irlandia Kewalahan Hadapi Naiknya Jumlah Imigran

Dampak dari diloloskannya RUU Safety of Rwanda telah membuat Irlandia kebanjiran imigran yang ingin meminta suaka.


LPDP Buka Beasiswa S2 di Northeastern University, Bisa Langsung Kerja dengan Gaji Kompetitif

1 hari lalu

Ilustrasi beasiswa. Freepik
LPDP Buka Beasiswa S2 di Northeastern University, Bisa Langsung Kerja dengan Gaji Kompetitif

Simak cara daftar beasiswa LPDP di Northeastern University.


Eks Diplomat Inggris: AS Panik Drone Rusia Hancurkan Tank Abrams Ukraina

2 hari lalu

Seorang tentara AS mengambil foto pengiriman tank Abrams M1A1 buatan AS pertama yang tiba di negara itu berdasarkan kesepakatan yang diselesaikan pada tahun 2022, di pelabuhan di Szczecin, Polandia, 28 Juni 2023. Cezary Aszkielowicz/ Agencja Wyborcza .pl melalui REUTERS
Eks Diplomat Inggris: AS Panik Drone Rusia Hancurkan Tank Abrams Ukraina

Percepatan bantuan militer senilai US$6 miliar ke Ukraina mencerminkan kepanikan yang dirasakan oleh pemerintahan Joe Biden dan Kongres AS


Direktur LPDP: Peserta Bisa Daftar Beasiswa Prioritas sekaligus Non-prioritas

2 hari lalu

LPDP. lpdp.kemenkeu.go.id
Direktur LPDP: Peserta Bisa Daftar Beasiswa Prioritas sekaligus Non-prioritas

Direktur Beasiswa LPDP, Dwi Larso, mengatakan, peserta bisa mendaftar beasiswa prioritas sekaligus beasiswa non-prioritas.


Raja Charles III Siap Kembali Bertugas

2 hari lalu

Pada Senin (5/2), Istana Buckingham mengumumkan bahwa Raja Charles III didiagnosis menderita kanker. Istana juga mengatakan bahwa sang Raja telah mulai menjalani perawatan. REUTERS/Toby Melville
Raja Charles III Siap Kembali Bertugas

Raja Charles III sudah mendapat izin dari tim dokter untuk kembali bertugas setelah menjalani pengobatan kanker.


LPDP Buka Beasiswa Prioritas ke NEU, CSU dan UST untuk Bidang Pertambangan

3 hari lalu

LPDP. lpdp.kemenkeu.go.id
LPDP Buka Beasiswa Prioritas ke NEU, CSU dan UST untuk Bidang Pertambangan

Tujuan beasiswa LPDP ini untuk mencetak tenaga kerja untuk memenuhi program hilirisasi industri berbasis tambang mineral di Indonesia.