Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cara Kerja Juru Bahasa Isyarat untuk Konser Musik

image-gnews
Juru bahasa isyarat Amber Galloway-Gallego. Foto: Instagram
Juru bahasa isyarat Amber Galloway-Gallego. Foto: Instagram
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Konser musik kini kian terakses oleh difabel, terutama teman tuli, berkat kehadiran juru bahasa isyarat. Penyanyi Eminem misalnya, kerap menggunakan juru bahasa isyarat dalam setiap konsernya. Dia ingin semua orang, termasuk difabel, menikmati dan memahami lagunya.

Begitu juga Beyonce saat konser. Dia mempercayakan terjemahan lirik lagu kepada penonton tuli saat konser melalui juru bahasa isyarat bernama adalah Amber Galloway Gallego. Nama Amber Galloway populer sebagai juru bahasa isuarat di dunia konser musik Amerika Serikat.

Lantas bagaimana Amber Halloway Gallego bekerja? Apakah semudah itu dia menerjemahkan lirik lagu menjadi bahasa isyarat bagi penonton tuli? Padahal setiap kata pada lirik lagu memiliki makna yang mendalam dan tak bisa dimaknai secara harfiah.

Amber Galloway Gallego mengatakan dia harus bekerja sama dengan penyanyi jauh hari sebelum konser dimulai. "Dalam konser musik, setiap artis memiliki konsep dan visi yang berbeda. Karena itu, kami harus mempersiapkan semuanya sejak jauh hari," kata Amber Galloway Gallego seperti dikutip dari ABC, Sabtu 3 Juli 2020.

Ketika menerima tawaran menjadi juru bahasa isyarat dalam suatu konser musik, Amber Galloway Gallego meriset sosok penyanyi yang akan tampil pada konser tersebut. Dia kemudian berkomunikasi dengan pihak manajemen untuk mengetahui mengenai perspektif konser yang pesan apa yang akan disampaikan kepada penggemar.

Juru bahasa isyarat Amber Galloway-Gallego bersama penonton tuli saat konser di Romania. Foto: Instagram

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Kami harus dapat menyampaikan perspektif sang artis kepada penggemarnya secara baik dan cara yang benar," kata Amber Galloway Gallego. "Kami harus menyatukan dua cara komunikasi yang berbeda dalam sebuah konser musik."

Setelah menyamakan persepsi, Amber Galloway Gallego juga mencermati kegiatan artis serta lagu yang dibawakan pada enam bulan terakhir. Dia kemudian mendata ulang, lagu apa saja lagu yang biasa dibawakan sang artis ketika tampil di konser musik.

Tugas utama juru bahasa isyarat dalam konser musik, menurut Amber Galloway Gallego, adalah menjaga alur informasi tetap terkait satu sama lain. Informasi yang diberikan harus tepat dan tidak boleh diberikan secara serampangan kepada insan tuli. Bagian paling menantang adalah saat juru bahasa isyarat harus mempresentasikan keunikan serta kualitas penampilan sang artis. Termasuk di dalamnya kutipan kalimat dari artis yang terdengar bagus.

Amber Galloway Gallego sudah 20 tahun bekerja sebagai juru bahasa isyarat. Dia tampil dalam berbagai konser musik, salah satunya konser Destiny Child pada 2001, di mana Beyonce masih menjadi anggotanya. Di konser ini Gallego harus dapat mengekspresikan kekuatan Beyonce sebagai perempuan sekaligus pandangan politiknya.

"Bagian terbaiknya adalah ketika saya dapat berdiskusi secara langsung artisnya," ujar Amber Galloway Gallego yang masih terkesan dengan perbincangannya dengan Beyonce mengenai konsep konser musik sampai sudut pandangnya terkait sejumlah isu, beberapa waktu lalu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Rilis Album Baru Soal Jeans, Beyonce Dongkrak Saham Levi's

11 hari lalu

Penampilan Beyonce dengan setelan jeans. Instagram/beyonce.
Rilis Album Baru Soal Jeans, Beyonce Dongkrak Saham Levi's

Beyonce merilis lagu "Levii's Jeans" di album terbarunya. Perusahaan pakaian Levi Strauss & Co mencatat jumlah pengunjung naik 20 persen


Arab Saudi Gelar Perayaan Meriah Saat Idul Fitri, Pesta Kembang Api hingga Konser Musik

21 hari lalu

Seniman membawakan musik dalam Pekan Kebudayaan Saudi Arabia di Museum Nasional, Jakarta, 27 Maret 2016. ANTARA/Rosa Panggabean
Arab Saudi Gelar Perayaan Meriah Saat Idul Fitri, Pesta Kembang Api hingga Konser Musik

Arab Saudi menggelar pesta kembang api meriah hingga konser musik dan drama dalam menyambut Idul Fitri tahun ini.


Kisah Para Guru Mengaji Ajarkan Baca Alquran Untuk Penyandang Tuli

22 hari lalu

Sejumlah santri penyandang tuli bisa membaca Alquran dengan bahasa Isyarat. TEMPO/Putri Safira Pitaloka
Kisah Para Guru Mengaji Ajarkan Baca Alquran Untuk Penyandang Tuli

Sebuah pondok mengaji di Majalengka membuat metode khusus belajar Alquran untuk penyandang tuli. Membaca Alquran dengan bahasa isyarat.


Album Baru Beyonce, Act Il: Cowboy Carter Ada 27 Lagu

26 hari lalu

Beyonce. Instagram.com/@beyonce
Album Baru Beyonce, Act Il: Cowboy Carter Ada 27 Lagu

Genre country membuat Beyonce menemukan hal baru dalam hidupnya


Curhat Beyonce tentang Album Cowboy Carter yang Dibuat Lebih dari 5 Tahun

35 hari lalu

Beyonce akan merilis album Cowboy Carter pada Jumat, 29 Maret 2024. Foto: Instagram/@beyonce
Curhat Beyonce tentang Album Cowboy Carter yang Dibuat Lebih dari 5 Tahun

Balas kritik dengan karya, Beyonce menceritakan inspirasinya dalam membuat album Cowboy Carter yang akan dirilis pada 29 Maret 2024.


Dampak Ekonomi Konser Taylor Swift dan Coldplay di Singapura Disebut Tembus Rp 11 Triliun

39 hari lalu

Ekspresi penyayi Taylor Swift saat tampil dalam konser iHeartRadio Jingle Ball di Madison Square Garden, New York City, 14 Desember 2019. REUTERS/Caitlin Ochs
Dampak Ekonomi Konser Taylor Swift dan Coldplay di Singapura Disebut Tembus Rp 11 Triliun

LPEM Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (UI) meneliti dampak ekonomi dari konser Taylor Swift dan Coldplay di Singapura.


Sandiaga soal Dampak Ekonomi Konser Dunia Digelar di RI: Bukan Mustahil Mencapai Rp 1 Triliun

42 hari lalu

Taylor Swift saat konser The Eras Tour di Argentina. Foto: Instagram Taylor Swift.
Sandiaga soal Dampak Ekonomi Konser Dunia Digelar di RI: Bukan Mustahil Mencapai Rp 1 Triliun

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno yakin Indonesia bisa memperoleh keuntungan seperti Singapura saat menggelar konser kelas dunia.


Luhut Akan Bikin Konser Tandingan Taylor Swift di RI: Kita Harus Berani Bersaing, Kalau Singapura Bisa Untung..

49 hari lalu

Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan memberi sambutan saat acara penandatanganan dokumen transaksi pengambilalihan saham Divestasi PT Vale Indonesia Tbk. di Jakarta, Senin, 26 Februari 2024. TEMPO/Tony Hartawan
Luhut Akan Bikin Konser Tandingan Taylor Swift di RI: Kita Harus Berani Bersaing, Kalau Singapura Bisa Untung..

Luhut yakin Indonesia juga bisa menggelar konser musik eksklusif kelas megah dan tak kalah dengan Singapura yang menggelar konser Taylor Swift.


Apa Itu Visa Musisi Konser yang Digunakan Ed Sheeran untuk Masuk ke Indonesia?

53 hari lalu

Penyanyi Ed Sheeran membawakan lagu pada konser bertajuk Ed Sheeran +-=:x tour in Indonesia di Jakarta International Stadium, Jakarta, Sabtu 2 Maret 2024. Pada konser di atas panggung 360 derajat tersebut Ed Sheeran membuka penampilan dengan lagu berjudul Tides serta membawakan lagu berjudul perfect, Shape of You dan Castle On the hill. ANTARA FOTO/Asprilla Dwi Adha/wpa
Apa Itu Visa Musisi Konser yang Digunakan Ed Sheeran untuk Masuk ke Indonesia?

Indonesia telah meluncurkan visa musisi konser yang ditujukan untuk musisi dunia, termasuk Ed Sheeran. Lalu, apa itu visa musisi konser?


Ini Rekayasa Lalu Lintas saat Konser Ed Sheeran di JIS

55 hari lalu

Konser Ed Sheeran + - =  x (dibaca: Mathematics) Tour 2024. Foto: Instagram/@teddysphotos
Ini Rekayasa Lalu Lintas saat Konser Ed Sheeran di JIS

Penutupan terbatas akan dilakukan di tiga titik lokasi konser Ed Sheeran pada pukul 12.00 WIB sampai 24.00 WIB.