TEMPO.CO, Jakarta - Peringatan hari disabilitas internasional rupanya masih meninggalkan jejak hingga awal tahun. Perusahaan busana asal Jepang, UNIQLO tidak mau ketinggalan berpartisipasi dalam kegiatan penghormatan, perwujudan dan perlindungan hak penyandang disabilitas.
17 Penyandang Disabilitas Bekerja di UNIQLO
Melalui siaran pers yang dipublikasikan tepat di tahun baru 2023, UNIQLO mengumumkan telah mempekerjakan 17 penyandang disabilitas yang terdiri dari tiga ragam jenis disabilitas. Antara lain disabilitas intelektual, wicara dan pendengaran.
"Sejak tahun 2014, UNIQLO mulai aktif merekrut penyandang disabilitas di Indonesia. Berdasarkan data per November 2022, saat ini terdapat 17 staf penyandang disabilitas intelektual, wicara dan pendengaran yang bekerja di 17 gerai UNIQLO Indonesia," tulis siaran pers UNIQLO yang dikutip melalui Google News, Senin 2 Januari 2023.
Simak: Bantu Penyandang Disabilitas Ungkapkan Rasa Sakit dengan Buku Bergambar AAC
Karyawan UNIQLO Peringati Hari Disabilitas Internasional
Dalam kesempatan itu, UNIQLO juga memaparkan kegiatan peringatan hari disabilitas internasional yang bertema People with Disability Gathering 2022 : Inclusion in Art. Untuk mengadakan acara ini, UNIQLO berkolaborasi dengan kitaoneus.asia, sebuah yayasan yang berfokus pada advokasi disabilitas serta empowerment, entrepreneur dan accessible tourism bagi penyandang disabilitas.
Baca juga:
UNIQLO mengajak 25 karyawannya untuk terlibat dalam acara ini. Sebanyak 17 karyawan dengan disabilitas dan 8 karyawan nondisabilitas mengikuti beberapa kegiatan di antaranya musikalisasi puisi dalam bahasa isyarat dan melukis di eco bag.
UNIQLO adalah merek pakaian milik fast Retailing Co, Ltd., sebuah perusahaan ritel global dari Jepang yang berpusat di Tokyo. UNIQLO merupakan merek terbesar dari delapan merek dagang lainnya di grup Fast Retailing, seperti GU, Theory, PLST (Plus T), Comptoir des Cotonniers, Princesse tam.tam, J Brand dan Helmut Lang. UNIQLO memiliki angka penjualan global sekitar 2.3 Triliun Yen untuk tahun 2022, tahun fiskal yang berakhir pada Agustus 2022 (USD 16.6 milyar). UNIQLO merupakan peritel spesialis utama di Jepang memproduksi busana yang berasal dari budaya Jepang dengan menghargai kesederhanaan, kualitas terbaik, dan ketahanan.
Baca: Tidak Setara dalam Pelayanan Kesehatan, WHO: Umur Penyandang Disabilitas Lebih Pendek 20 Tahun
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “http://tempo.co/”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.