Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tips Agar Kelas Inklusi Bahasa Inggris Buat Tunanetra Berjalan Lancar

image-gnews
Ilustrasi belajar di kelas. shutterstock.com
Ilustrasi belajar di kelas. shutterstock.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ada beberapa pelajaran yang memiliki tantangan tersendiri bagi tunanetra. Di antaranya pelajaran eksakta, seperti fisika, kimia, matematika, dan bahasa asing. Untuk pelajaran bahasa asing, tunanetra kerap mengalami kesulitan ketika mengidentifikasi aksara dan ejaan yang berbeda dari bahasa sehari-hari.

Seorang pengajar Bahasa Inggris dari Indonesia Australia Language Foundation atau IALF, Mark Hind mengatakan, kelas inklusi bahasa Inggris dapat berlangsung dengan baik bila akses bagi siswa berkebutuhan khusus tersedia dengan baik. "Kondisi belajar mengajar saat ini sangat berbeda dari beberapa tahun lalu," kata Mark Hinde kepada Tempo beberapa waktu lalu.

Sekarang siswa yang mengalami keterbatasan penglihatan dapat belajar dengan lebih independen karena tersedia materi dalam bentuk digital. Sementara sepuluh tahun lalu, menurut dia, masih banyak siswa yang menggunakan media belajar Braille. "Dan mereka ditemani oleh pendamping yang bertugas membacakan materi," kata Mark Hinde.

Dia menjelaskan, salah satu upaya agar kelas bahasa Inggris inklusi dapat berlangsung dengan lancar adalah materi yang dipersiapkan oleh guru untuk siswa tunanetra. "Setiap hari kami mengirimkan materi pelajaran lewat surat elektronik agar dapat dipelajari lebih dulu oleh siswa berkebutuhan khusus," kata Mark.

Tantangan terbesar yang harus dihadapi siswa berkebutuhan khusus di kelas inklusi bahasa Inggris adalah waktu dan suasana, khususnya suara dalam kelas. Menurut Mark Hinde, siswa tunanetra sebaiknya tidak duduk di belakang karena akan mengganggu konsentrasi mereka dalam mendengar. "Di dalam kelas, sisa tunanetra harus menangkap tiga suara sekaligus, yaitu suara guru, suara pembaca layar, dan suara dari teman-teman di kelas," kata Mark.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Akses lain yang tidak boleh ketinggalan, menurut Mark Hinde, adalah guru pendamping yang sangat dibutuhkan saat ujian. Saat ujian, siswa tunanetra dipisah dengan murid lain karena cara mengakses soal ujian yang berbeda. Peran guru pendamping sangat dibutuhkan bila terdapat materi ujian yang tidak dapat diakses oleh murid tunanetra.

Keberadaan guru pendamping juga diperlukan ketika terjadi pemisahan kelas dalam penyampaian materi tertentu. Misalkan siswa tunanetra tidak menerima materi palejaran yang menggunakan alat yang diakses secara visual, seperti diagram, grafik, atau proses yang menggunakan gambar.

Pengajar bahasa Inggris dalam kelas inklusi dapat berasal dari guru dengan latar belakang pendidikan umum. Hanya saja, para guru ini tetap harus mengikuti program pelatihan khusus dalam menangani siswa difabel. "Kami memiliki pelatihan berkala sekaligus pemantauan kegiatan belajar mengajar untuk kelas inklusi," ujar Komang Wartini yang juga mengajar bahasa Inggris di IALF.

Sudah lebih dari lima tahun IALF mengadakan kelas inklusi bahasa bagi siswa berkebutuhan khusus. Jenis ragam disabilitas yang pernah ditangani sampai saat ini adalah disabilitas netra dan disabilitas daksa.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


7 Tips dari PLN untuk Pastikan Kondisi Listrik di Rumah Aman sebelum Ditinggal Mudik

12 hari lalu

ilustrasi listrik di rumah (pixabay.com)
7 Tips dari PLN untuk Pastikan Kondisi Listrik di Rumah Aman sebelum Ditinggal Mudik

PT PLN memberikan tips bagi masyarakat untuk memastikan listrik di rumah dalam kondisi aman sebelum ditinggal mudik lebaran.


Tips Perjalanan Mudik Lebaran: Bagaimana Pola Istirahat yang Ideal?

12 hari lalu

Pemudik bersepeda motor menutupi kepala dengan kardus saat antre untuk menaiki kapal di Pelabuhan Ciwandan, Cilegon, Banten, Minggu, 7 April 2024. Kondisi di lokasi diperparah dengan panas matahari yang menyengat sehingga sejumlah pemudik yang dibonceng memilih meninggalkan motor untuk berteduh hingga beberapa harus dibawa ke pos kesehatan. TEMPO/M Taufan Rengganis
Tips Perjalanan Mudik Lebaran: Bagaimana Pola Istirahat yang Ideal?

Ahli gizi dari Persatuan Ahli Gizi Indonesia (PERSAGI) dr. Atmarita MPH memberi tips jalani perjalanan yang aman saat mudik lebaran.


5 Tips dari Polisi agar Rumah Tetap Aman saat Ditinggal Mudik Lebaran

13 hari lalu

Ilustrasi rumah. Unsplash.com/Evelyn Paris
5 Tips dari Polisi agar Rumah Tetap Aman saat Ditinggal Mudik Lebaran

Polisi membagikan tips kepada masyarakat yang akan mudik Lebaran agar rumah yang ditinggalkan dalam keadaan kosong bisa tetap aman.


Kedutaan Besar Amerika Serikat di Jakarta Bermitra dengan IPDN Beri Pelatihan Bahasa Inggris

17 hari lalu

Para Praja Institut Pemerintah Dalam Negeri (IPDN) Kemendagri, seusai melakukan kunjungan ke gedung Komisi Pemberantasan Korupsi, Jakarta, Selasa, 21 Februari 2023. Dalam kunjungan ini para praja IPDN untuk mendapatkan bimbingan penyuluhan dan sosialisasi Anti Korupsi dan dharapkan nanti seluruh civitas akademika dan khususnya praja IPDN akan menjadi influencer anti korupsi di daerah-daerah tempat mereka mengabdi. TEMPO/Imam Sukamto
Kedutaan Besar Amerika Serikat di Jakarta Bermitra dengan IPDN Beri Pelatihan Bahasa Inggris

Kedutaan Besar Amerika Serikat di Jakarta bermitra dengan IPDN memberikan pelatihan Bahasa Inggris kepada mahasiswa dan dosen IPDN


Kemendikbudristek Luncurkan Program Pendidikan Berjenjang Pendidikan Inklusif, Ini Artinya

19 hari lalu

Pelajar tunanetra mengikuti Ujian Nasional Berbasis Kertas dan Pensil (UNKP) di Sekolah Luar Biasa Negeri (SLBN) A Kota Bandung, Jawa Barat, Senin, 1 April 2019. ANTARA
Kemendikbudristek Luncurkan Program Pendidikan Berjenjang Pendidikan Inklusif, Ini Artinya

Kemendikbudristek merilis program pendidikan inklusif di Indonesia. Apa arti program tersebut?


3 Perilaku Penumpang Kapal Pesiar yang Menjengkelkan Awal Kapal

24 hari lalu

Ilustrasi penumpang kapal pesiar. Unsplash.com/Stephani Kalecki
3 Perilaku Penumpang Kapal Pesiar yang Menjengkelkan Awal Kapal

Seorang awak kapal pesiar mengungkapkan tiga perilaku penumpang yang membuat awak kapal jengkel


Rekrutmen BUMN 2024 Dibuka, FHCI BUMN Tanggapi Keluhan Tes Bahasa Inggris yang Sulit

27 hari lalu

Situs Rekrutmen Bersama FHCI BUMN menyampaikan pengumuman tahap tahap 1 berupa registrasi online dan seleksi administasi yang akan berakhir pada esok hari, Rabu, 11 Mei 2022. (Sumber: rekrutmenbersama.fhcibumn.id)
Rekrutmen BUMN 2024 Dibuka, FHCI BUMN Tanggapi Keluhan Tes Bahasa Inggris yang Sulit

Soal bahasa Inggris yang diberikan untuk rekrutmen BUMN dinilai sulit oleh peserta rekrutmen tahun lalu.


Al-Quran Braille, Solusi Penyandang Tunanetra di Yayasan Raudlatul Makfufin

30 hari lalu

Rumah produksi Al Quran Brailler di Kota Tangerang Selatan sudah membuat Al Quran untuk penyandang tunanetra di Indonesia sejak 2012. (TEMPO/Muhammad Iqbal)
Al-Quran Braille, Solusi Penyandang Tunanetra di Yayasan Raudlatul Makfufin

Pada bulan Ramadan ini pesanan Al-Quran braille di Yayasan Raudlatul Makfufin sudah mencapai 300 set.


Apa Itu TOEIC? Ini Perbedaannya dengan TOEFL

36 hari lalu

Siswa mengikuti kelas International English Language Testing System (IELTS) yang diadakan oleh Western Overseas, sebuah lembaga yang menyediakan pelatihan untuk tes kecakapan bahasa Inggris dan konsultasi visa, di Ambala, India, 4 Agustus 2022. (File foto: Reuters)
Apa Itu TOEIC? Ini Perbedaannya dengan TOEFL

Apa bedanya sertifikasi kompetensi bahasa Inggris TOEIC dan TOEFL? Ketahui pula beda tes dan peruntukannya.


Di Balik Prestasi Raditya Arief, Mahasiswa Tunanetra UI yang Lulus Cum Laude

43 hari lalu

Raditya Arief. Ui.ac.id
Di Balik Prestasi Raditya Arief, Mahasiswa Tunanetra UI yang Lulus Cum Laude

Raditya terlahir tunanetra. Bagaimana dia kemudian bisa masuk UI dan lulus cum laude?